• December 6, 2023

4 Langkah Keluar dari Zona Toxic People

Memberi batasan hubungan dengan orang-orang toxic

Kamu masih dapat berteman dengan orang-orang toxic, tetapi kamu harus memberikan batasan kepada orang-orang tersebut supaya mereka tahu apa yang seharusnya tidak dilakukan kepada dirimu sehingga dengan batasan tersebut, orang-orang tersebut dapat belajar dari kesalahan mereka dan merefleksikannya supaya ke depannya mereka tidak melakukan hal yang sama lagi. Dengan memberi batasan juga dapat melindungi diri kamu dari perilaku yang hanya akan merugikanmu dan jangan pernah ragu atau takut untuk memberikan batasan demi kesehatan mentalmu. 

Membatasi hubungan dan interaksi sosial dengan orang-orang toxic

Setelah menetapkan batasan, kamu dapat menerapkannya. Mulai dari membatasi dan menyaring orang-orang yang ingin merugikanmu sehingga kamu dapat fokus untuk berhubungan dengan orang yang lebih baik dan menerima kamu apa adanya. Selain itu, jika kamu sudah berhenti menghubungi orang-orang toxic tersebut, kamu dapat menjalin hubungan baik dengan orang-orang yang lebih banyak membantu dan memiliki positive vibes serta memberikan dampak yang positif.

Menanamkan sikap self-love pada dirimu

Hal utama yang harus ditanamkan dalam dirimu ialah mencintai diri sendiri karena dengan kamu mencintai diri sendiri kamu dapat memprioritaskan kesehatan mentalmu. Bagi kamu yang ingin belajarkan menanamkan self-love dalam dirimu, kamu bisa menulis jurnal sehingga kamu dapat melihat proses pencapaianmu, kelebihan dirimu, dan yang ingin kamu raih di masa depan sehingga membuat kamu belajar untuk lebih mencintai diri sendiri. Kamu juga bisa mencoba buku Self Love Journaling dari Stress Management Indonesia untuk mempelajari cara menerapkan self-love dalam kehidupan sehari-hari dan menuliskan emosi, perasaan, dan perkembanganmu.

 

*Penulis: Fani Varensia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *