• December 1, 2023

Bukan Cuma FOMO, Ternyata Bermain Tenis Bisa Bakar Kalori Lebih Banyak untuk Menurunkan Berat Badan

Dalam melakukan olahraga tenis, diperlukan ketangkasan dalam service, menangkap bola, serta membalikkan bola ke pihak lawan. Menurut Revel, ada stigma yang melekat pada pemain tennis perempuan yang cenderung lebih tangkas dalam menangkap bola di back head ketimbang service dan menerima bola di forehead.

Meski demikian, komunitas tennis membuka pintu bagi siapapun yang ingin terlibat, termasuk perempuan. Oleh karena itu, sebuah komunitas tennis amatir, The Green Slam menggelar turnamen tenis amatir untuk pertama kalinya, “Green Slam Cup: presented by Bahtera Adi Jaya”, yang akan digelar di Elite Epicentrum Kuningan & Love Tennis Academy Kuningan, Jakarta Selatan pada tanggal 26 dan 27 Agustus 2023.

Turnamen ini akan dibagi dalam dua kategori: 28 Intermediate Teams dan 16 Advanced Teams, menggunakan players rating system dari liga amatir terbesar nasional, Indonesia Lawn Tennis League (ILTL) – guna memastikan pertandingan akan berlangsung seru (pemain yang terdaftar di ILTL akan mendapatkan +25 pts rating doubles ILTL di setiap kemenangan). Pasangan ganda terbaik dari setiap komunitas akan bertanding dengan sistem knockout demi memperebutkan hadiah senilai total 30 juta rupiah.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *